Gerak Cepat Brimob Polda Malut, Bersihkan Rumah Warga Pasca Banjir

Sula Post
8 Jan 2026 08:36
1 menit membaca

Sulapost.com– Personel satuan Brimob Polda Maluku Utara melaksanakan kegiatan kemanusiaan pasca bencana banjir di Kecamatan Ibu Tengah, Kabupaten Halmahera Barat, Kamis (8/1/2026).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Iptu Asri Ela bersama 25 personel Brimob. Mereka diterjunkan untuk membantu warga yang terdampak banjir akibat tingginya curah hujan yang melanda wilayah tersebut.

Dalam kegiatan tersebut, personel Brimob melakukan pembersihan rumah-rumah warga yang sempat terendam banjir. Mulai dari membersihkan lumpur, sampah, dan material sisa banjir.

Selain itu, Brimob juga membersihkan akses utama jembatan di Kampung Cina, Kecamatan Ibu Tengah. Jembatan tersebut sebelumnya tertutup material banjir sehingga menghambat aktivitas dan mobilitas masyarakat.

Kabidhumas Polda Malut, Kombes Pol. Wahyu Istanto Bram, mengatakan bahwa kehadiran Brimob merupakan bentuk respons cepat Polri dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.

Menurutnya, Polri tidak hanya hadir dalam menjaga keamanan, tetapi juga berperan aktif dalam kegiatan kemanusiaan, khususnya saat masyarakat mengalami musibah.

“Diharapkan kegiatan ini dapat meringankan beban warga serta mempercepat pemulihan kondisi lingkungan pascabencana banjir,” tutupnya.(**)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *